Juru bicara Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat atau TPNPB – Organisasi Papua Merdeka (OPM), Sebby Sambom menyerukan perang serta pengusiran warga non-Papua di Bumi Cendrawasih.

Merespon itu, Pangdam XVII/Cenderawasih Mayor Jenderal Ignatius Yogo Triyono menjamin perlindungan bagi seluruh warga yang ada di Papua. Ia menuturkan, kelompok separatis teroris tersebut selalu hanya bisa mengancam. Meski begitu personel gabungan dari TNI-POLRI tetap selalu ada di wilayah konflik Papua untuk mengamankan masyarakat dari sentuhan para pemberontak itu.

“Dari dulu mereka selalu mengancam seperti itu. Yang jelas TNI-Polri ada di wilayah-wilayah konflik di Papua untuk mengamankan wilayah setempat dari gangguan keamanan pihak KST (kelompok separatis teroris) dan yang kami lindungi adalah masyarakat seluruhnya,” kata Yogo dikutip dari Tempo (21/9).

Selain mengamankan beberapa tempat, pihaknya akan selalu waspada serta berkomunikasi dengan stakeholder terkait.

“Aparat TNI-Polri tetap selalu waspada, terus berkomunikasi dengan Pemda, tokoh masyarakat, tokoh agama, dan tokoh adat untuk selalu bersama-sama menjaga kondusifitas wilayah,” kata Yogo.

Terakhir, Yogo mengatakan bahwa adanya seruan tersebut tidak terlalu banyak berpengaruh di kehidupan masyarakat. Mereka masih beraktifitas seperti biasanya.

Ar Rafi Saputra Irwan
Mahasiswa Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi Universitas Islam Negeri (UIN) Imam Bonjol Padang. Anggota Duta Damai Dunia Maya Sumatera Barat

Kepemimpinan Muhammad Al Fatih, Sang Penakluk Kota Konstantinopel

Previous article

Bubarkan BNPT? Siapa yang akan Tertawa?

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Berita