Pada era serba digital dan elektronik seperti saat sekarang ini, berbagai cara bisa dilakukan untuk mendapatkan sejumlah pundi-pundi uang. Mulai dari membangun bisnis online, bermain saham (Trading/Forex) hingga memanfaatkan kemampuan IT untuk mengelola sebuah website. Tak tanggung-tanggung uang yang dihasilkan pun bisa mencapai ratusan hingga miliaran rupiah meski hanya terlihat berdiam diri dirumah. Hal ini membut orang yang maaf-maaf kata bisa dibilang kurang melek akan teknologi merasa heran bahkan sampai ada yang menuduh jika orang berdiam diri dirumah tetapi banyak uang ia  menggunakan pesugihan berupa babi ngepet hehehe canda ngepet.

Akan tetapi perlu diingat ya, ketika sedang berusaha untuk menghasilkan uang tentu kamu harus banyak bersabar dan bekerja keras. Meski dunia teknologi ini praktis namun untuk mencapai kata berhasil tenaga dan pikiran pastinya akan terkuras habis hehe. Selain cara diatas, dengan bermain game online sebenarnya kamu juga bisa mendapatkan uang loh. Mau tau caranya bagaimana? Jika iya, berikut cara mendapatkan uang dengan bermain game online! :

Menjadi Content Creator Gaming

(SarahViloid/YoutuberGaming)

Yaps! salah satu cara agar kamu dapat uang dari bermain game online ialah dengan menjadi content creator. Biasanya konten atau video yang dibuat oleh para gamers yaitu berupa tutorial atau tips  bagaimana caranya agar jago bermain game serta memperlihatkan  bagaimana proses mereka saat bermain game (pastinya dikemas dengan semenarik mungkin agar dapat menghibur para penonton). Content Creator gaming juga membuat video mengenai analisa mereka terhadap sebuah turnamen game online mecakupi alur persiapan panitia hingga gerak-gerik atau tim yang tengah bertanding.

Nantinya ketika video tersebut telah selesai dibuat maka langkah selanjutnya akan diupload ke Youtube dan Facebook untuk mendapatkan Adsense. Jika video tersebut menarik dan di tonton banyak orang hingga membuat kamu mendapatkan banyak subscribers, maka kemungkinan besar nantinya akan ada perusahaan-perusahaan baik itu distributor game atau alat elektronik menawarkan kerjasama dan menjadi sponsor video kamu. Tentu ini membuat kamu mendapatkan lebih banyak uang.

Menjadi Streamer

Selanjutnya cara mendapatkan uang dengan bermain game yaitu dengan menjadi stramer gaming. Biasanya disini seorang gamers memperlihatkan secara langsung bagaimana gameplay mereka ketika bermain. Apabila skill bermain mu keren dan membuat orang takjub, maka secara otomatis kamu bakalan banyak mendapatkan penonton. Nah, bisa jadi juga penonton tersebut saking sukanya denganmu, mereka mengirimkan sebuah hadiah. Biasanya berupa Stars, diamon dll yang dimana itulah nantinya bakal kamu tukar menjadi uang.

Apabila kamu merasa bahwa permainanmu tidak terlalu jago, maka janganlah insecure. Kamu harus membuat cirikhas yang menarik dimana nantinya orang bisa terhibur saat menonton kamu live. (bisa berupa menjadi karakter orang yang lucu, ramah ataupun toxic). Bagi kamu yang berminat menjadi streamer, bisa melalui Platfrom Youtube, NimoTV, Facebook Gaming, NonoLive dan beberapa platfrom streaming lainnya.

Mengikuti Turnamen Lokal atau Daerah

  Ketika menjadi games, maka setidaknya harus mengasah kemampuan bermain mu dengan mengikuti kompetisi game online yang kerap diselenggarakan di daerah. Nah dengan itu apabila berhasil menjadi juara, maka disanalah kamu akan mendapatkan uang. Selain itu nama kamu juga akan semakin naik dan disegani oleh banyak orang.

 Ini memungkinkan dirimu akan di undang untuk mengikuti kompetisi selanjutnya pada kelas yang lebih tinggi, selain itu juga memungkinkan tim kamu akan dilirik oleh sponsor lokal untuk melakukan kerjasama. Apabila permainanmu meningkat tajam, nantinya akan berpotensi besar untuk diterima di tim kelas Professional. Pastinya peluang karir serta peluang untuk mendapatkan uang lebih banyak semakin terlihat dengan jelas.

Bergabung Tim Esport

Tak bisa dipungkiri, Industri game kini telah berkembang pesat di kancah dunia. Potensi ini membuat developer Game sering mengadakan turnamen-turnamen kelas menengah dan professional yang disebut Esport. Saking potensialnya, Esport pun kini menjadi salah satu cabang olahraga elektronik yang dipertandingkan pada event sekelas Olimpiade, Sea Games dan Asian Games. Hal tersebut membuat banyaknya hadir tim-tim besar Esport yang berada di seluruh wilayah dunia.

Ini tentunya membuat para gamers semakin besar peluang untuk mendapatkan uang. Ketika mereka dengan segudang prestasi yang sebelumnya telah didapatkan melalui turnamen lokal, mereka berpotensi diterima di Tim Esport Professional dan resmi menjai Pro Player. Disana mereka akan dilatih bermain dengan strategi yang matang serta mendapatkan gaji perbulan dengan nominal yang cukup menggiurkan, belum lagi bonus yang akan didapatkan ketika memenangkan sebuah turnamen berskala besar.

Akhir Kata

Nah teman-teman, itulah cara bagaimana agar kamu bisa mendapatkan uang dengan beramain game. Jika ada yang ingin ditanyakan atau kamu punya cara yang lain boleh ditulis di kolom komentar. Mohon maaf apabila banyak kesalahan dan kekurangan kata. Sampai jumpa di tulisan selanjutnya!

Ar Rafi Saputra Irwan
Mahasiswa Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi Universitas Islam Negeri (UIN) Imam Bonjol Padang. Anggota Duta Damai Dunia Maya Sumatera Barat

Indahnya Toleransi: Saat Agama Lain Berburu Takjil

Previous article

Begini Tips Menaikan Followers Instagram  Tanpa Menggunakan Auto Followers

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Edukasi