Redaksi- Duta Damai Sumatera Barat, Pada tanggal 11 juli 2020 melaksanakan webinar dengan tajuk Menyingkapi dan merayakan Toleransi.
Salah satu narasumber dalam kegiatan webinar tersebut adalah ahmad Nusi M.Pd yang merupakan perantau minangkabau yang bekerja dan berdomisi di kota ambon.
kota ambon menurut saya adalah kota yang paling toleran yang pernah saya singgahi di indonesia, pungkas Mr. ahmad yang merupakan sapaan akrab dari ahmad nusi.
Ahmad nusi juga bercerita bahwa walaupun dia sebagai seorang muslim namun salah satu geraja di kota ambon masih mau menjadikan dia sebagai salah satu pengajar di gereja tersebut dan mereka juga sangat berterimakasih kepada dia karena telah mau mengajar disana.
Mr. Ahmad menegaskan kita adalah makhluk sosial dan itu dapat menyebabkan akan mudah terjadi pergesekan di masyarakat karena kita beragama dan toleransi adalah kuncinya dan pancasila sudah menggambarkan bahwa toleransi itu sangat penting.
Comments