Hallo, sobat damai!
Dewasa ini penggunaan media komunikasi seperti smartphone, tablet, dan laptop digunakan oleh semua kalangan usia. Tentunya penggunakaan media ini tidak terlepas dari akun media sosial yang harus dibuat terlebih dahulu untuk menggunakan media komunikasi dengan sempurna.
Dengan mengunduh aplikasi pada smartphone kita bisa mendaftarkan akun untuk memiliki akses penggunaan media sosial. Penggunaan media sosial ternyata memiki sejuta manfaat jika digunakan dengan tepat dan benar. Selain memperluas pertemanan dan relasi, media sosial juga menyediakan berita ter-update yang terjadi sehingga kita tidak kudet alias kurang update.
Whatapps, Instagram, YouTube, Tiktok, Twitter, Gojek, Grab dan bermacam-macam aplikasi lainnya yang bisa kita gunakan. Namun, beberapa penggunaan aplikasi ini terkadang hanya untuk pencitraan semata, hanya untuk menunjukkan eksistensi diri kita ke ruang maya. Mengapa kita tidak memanfaatkan aplikasi-aplikasi yang tersebut sebagai media yang bisa menunjang karier dan self-development diri.
Kalau biasanya feed Instagrammu hanya diisi dengan foto liburan dan selfie, coba deh kamu ganti dengan mengunggah hasil karyamu sebagai portofolio di Instagram. Ini sangat cocok untuk kamu yang berkarier di bidang visual dan creative. Kamu juga bisa membuat akun terpisah dengan akun pribadi kamu jika tidak ingin menyatukannya dengan portofolio.
Kalau biasanya tweet-mu hanya diisi dengan galauan dan curhatan, coba deh isi twittermu dengan tweet yang mengemukakan pendapatmu terhadap suatu isu. Buat utasnya. Bisa jua untuk melatih menulis dan mengeluarkan pendapat lebih kritis. Tapi ingat, jangan asal mengeluarkan pendapat yang bersifat provakatif dan sarkas, berpendapatlah dengan bahasa yang benar agar tidak timbul kesalahpahaman.
- Tiktok
Kalau biasanya hanya diisi dengan dance kekinian dan nyanyi-nyayian, coba deh kamu jadiin Tiktok sebagai tempat kamu menunjukkan sesuatu yang kamu suka. Misalnya review buku atau buki tips sederhana. Hitung-hitung bisa belajar edit video. Dengan pengguna yang cukup “loyal” dengan like, mudah untuk kalian bisa menembus fyp dengan cepat dikenal banyak orang.
- YouTube
Kalau biasanya hanya untuk nonton videoklip, dengeri lagu, dan menonton daily vlog seseorang, coba deh kamu jadiin YouTube sebagai tempat “kursus gratis” buat kamu yang mau memperdalam atau mempelajari skill baru.
- LikedIn
Kalau biasanya hanya untuk update CV dan cari lowongan kerja, coba deh kamu ganti dengan share pengalaman atau kebiasaanmu di platform ini. Nah, apa yang kamu post ini bisa dijadikan portfolio kamu untuk menarik perhatian orang lain. sedikit tips tambahan, kamu juga bisa follow perusahaan impian kamu dan connect ke human resource dari perusahaan tersebut.
Nah, demikian beberapa media sosial yang bisa kamu pakai buat menunjang karir dan self development-mu. Bukan masalah jika kamu tetap menggunakan media sosialmu layaknya orang banyak, tapi jika bisa digunakan untuk sesuatu yang sangat bermanfaat kenapa tidak?
Sumber: instagram @komunitasnarasi
Comments