Selamat hari ulang tahun ke-79 Republik Indonesia! Dari Sabang sampai Merauke masyrakat memasang bendera merah putih, menghias rumah dengan nuansa kemerdekaan. Agustus adalah bulan suka cita bagi masyarakat Indonesia. Banyak sekali agenda dan acara yang dilaksanakan di bulan ini, mulai dari yang paling legend seperti panjat pinang atau pacu karung, hingga yang paling terbaru bermain lempar balon air dengan menggunakan sarung. Agustus sungguh bulan yang meriah.

Sama halnya dengan daerah lain di Indonesia, masyarakat desa Kenteng kabupaten Grobogan juga merayakan hari kemerdekaan dengan semangat. Upacara penaikan bendera dilaksanakan di kecamatan, namun setiap sekolah juga diminta melakukan upacara di lokasinya masing-masing. MTs Tarbiyatul Athfal Toroh melakukan persiapan maksimal untuk upacara HUT Ke-79 RI, pertama dalam sejarah MTs membuat pasukan 12 pengibar bendera. Kegiatan ini berjalan dengan lancer dan khidmat, ini merupakan sejarah baru bagi MTs setelah bertahun-tahun melaksanakan upacara dengan 3 orang pengibar bendera.

Kegiatan ke-2 dalam serangkaian HUT RI adalah diadakannya lomba-lomba. MTs sendiri melaksanakan lomba memasukkan pulpen ke dalam botol, lempar bola, dan voli. Anak-anak bersemangat. Sementara di tingkat desa Kenteng, Karang Taruna mengadakan lomba-lomba bernuansa Islami seperti lomba adzan dan surat pendek. Ada juga lomba balap karung serta Tarik tambang. Puncak dari lomba di desa Kenteng adalah diadakannya jalan sehat. Rutenya tidak terlalu jauh, sehingga setengah jam sudah selesai. Dalam kegiatan ini juga banyak hadiah yang didapatkan peserta dari kupon undian yang diberikan.

Kegiatan terakhir yang ada adalah pawai. Di desa, kegiatan pawainya sangat meriah. Masyarakat membuat ogoh-ogoh raksasa, dan para peserta berjalan diiringi ogoh-ogoh tersebut. Peserta memakai pakaian tradisional Jawa, pakaian hantu-hantuan, hingga yang paling nyeleneh memakai seragam sekolah dasar. Kegiatan ini sangat menarik dan menghibur masyarakat desa Kenteng. A really nice and interesting experience for me.

Cara Merawat Ikan Cupang Bagi Pemula

Previous article

Upacara Hari Pramuka ke-63

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *