Nasionalisme sangat diperlukan dalam kelangsungan suatu negara dengan harapan memunculkan rasa persatuan di dalam negara tersebut. Bagaiman dengan kondisi sekarang? Di zaman sekarang yang serba teknologi yaitu era teknologi seperti ini, rasa nasionalisme mulai berkurang terutama di kalangan pelajar. Budaya dan teknologi saat ini mulai menghiasi kebiasaan pelajar saat ini. Kebiasaan yang sesuai dengan kebudayaan kita tidaklah akan menjadi maslah. Namun kebiasaan yang bertentangan dengan kebudayaan kita tentunya akan memunculkan beberapa maslah yang nantinya juga berpengaruh dalam tingkat nasionalisme terhadap bangsa.
Generasi muda Indonesia adalah generasi penerus bangsa ini. Bangsa akan menjadi maju bila para pemudanya memiliki sikap nasionalisme yang tinggi. Namun dengan perkembangan zaman yang semakin maju malah menyebabkan semakin memudarnya rasa nasionalisme dikarenakan adanya pengaruh barat yang sedang melanda generasi muda di Indonesia. Nasionalisme sangat penting untuk kehidupan berbangsa dan bernegara
Diperlukan sekali upaya-upaya untuk meningkatkan rasa nasionalisme di kalangan generasi muda. Salah satunya melalui Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan yang didapat lewat pembiasaan pembelajaran di sekolah. Selain itu juga dilakukan dengan pembiasaan-pembiasaan menyanyikan lagu nasional. Penghormatan bendera merah putih, penggunaan bahasa Indonesia yang baik dan benar. Masih banyak lagi upaya yang dapat dilakukan lewat pendidikan di sekolah. Hal terpenting dalam upaya tersebut adalah dapat dilakukan dengan sistem berkelanjutan atau dilakukan pembiasaan dan tida hanya dilakukan satu atau dua kali saja. Dengan demikian rasa nasionalisme dalam diri pelajar atau generasi muda akan terus berkembang. Di era Indonesia modern yang ditandai dengan derasnya arus globalisasi dan kemajuan teknologi yang dirayakan secara gegap gempita, Indonesia menghadapi tantangan besar dalam hal kesadaran berbangsa dan bernegara. Derasnya gempuran kebudayaan asing yang terfasilitasi dengan media dan teknologi internet dapat secara bebas leluasa hadir di tengah-tengah masyarakat kita dan berpotensi mendominasi serta memengaruhi kebudayaan lokal.
Selanjutnya, penguatan nasionalisme dapat dilakukan dengan menggunakan pendekatan budaya populer, seperti kegiatan olah raga, musik, film, kompetisi pendidikan, dan masih banyak lagi. Suksesnya perayaan Asian Games yang dibarengi dengan meningkatkan prestasi altet-atlet Indonesia terbukti berhasil dalam menumbuhkan semangat nasionalisme dan kebanggaan menjadi bagian dari bangsa Indonesia di kalangan masyarakat.
Selain itu, kemenangan siswa Indonesia dalam meraih medali emas di Olimpiade Matematika di Lucknow India serta kemenangan penyanyi muda Indonesia, Claudia Emmanuela Santoso, dalam ajang pencarian bakat di Jerman juga sukses dalam membangun nasionalisme di kalangan masyarakat. Sebagai bangsa yang terdiri dari beragam unsur kebudayaan, Indonesia memiliki keunggulan di bidang kreativitas seni dan budaya sehingga nasionalisme dapat diinternalisasi dan diolah secara kekinian dengan menonjolkan kebhinekaan budaya dalam bentuk kegiatan-kegiatan kreatif di kancah internasional untuk rasa kebanggaan terhadap Indonesia.
Comments