Tengah beredar luas sebuah pesan singkat melalui aplikasi Whatsapp yang mengatasnamakan perusahaan e-commerce Indonesia yaitu Shopee. Adapun isi pesan tersebut berupa nomor undian yang mendapatkan Cashback sebesar Rp 2.000.000.
Berikut narasinya :
“Selamat siang. Hasil dari pengundian nomor handphone yang terdaftar di Shopee, nomor anda terpilih menjadi pemenang Bonus Cashback dari Shopee sebesar Rp 2.000.000, hadiah bisa diterima melalui Shopeepay dan Rekening Bank. untuk ada disana mau di terima kemana ? Karena akan langsung kami proses”
Menanggapi hal itu, pihak Shopee melalui Kepala Kebijakan Publiknya Raditya Triatmojo menegaskan bahwasannya pesan tersebut tidaklah benar (Hoaxs).
“Pengumuman pemenang undian yang saat ini sedang beredar di media sosial dapat dipastikan bukan berasal dari Shopee” kata Radityo saat dihubungi Kompas.com, Sabtu (8/5/2021).
Raditya juga mengimbau masyarakat agar berhati-hati dengan modus penipuan serupa yang mengatasnamakan Shopee serta meminta untuk tidak mengklik link yang tidak jelas dengan memberikan data pribadi berupa username dan pasword serta kode OTP .
Ia juga menambahkan, untuk pengumuman pemenang dan penyerahan hadiah di beberapa event tertentu hanya dapat dilihat dan diproses melalui kanal resmi Shopee yang sudah terverivikasi.
“Pengumuman terkait penyerahan hadiah untuk kegiatan tertentu pasti akan diumumkan melalui kanal-kanal resmi Shopee, seperti akun sosial media resmi Shopee Indonesia di Instagram dan Twitter”-tambahnya
Saat ini, Shopee terus memonitor modus penipuan tersebut dan telah bekerjasama dengan pihak berwajib. Bagi masyarakat yang mendapatkan pesan serupa harap melapor ke Callcenter Shopee dengan nomor 1500702
Sumber : Kompas.com
Comments