Redaksi- Duta Damai Sumbar, Sejumlah Sekolah Mengah Atas dan Madrasah Aliyah di Sumatra Barat (Sumbar) berada di urutan terbaik berdasarkan rerata nilai Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) 2021.

Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) telah merilis daftar 1.000 sekolah yang meraih nilai rata-rata tertinggi pada Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) 2021.

Daftarnya memuat sekolah dari berbagai provinsi dan kota. Sejumlah SMA Negeri dan MA Negeri di Sumbar pun masuk dalam daftar terbaik tersebut.

Dikutip oleh redaksi dari laman resminya, LTMPT adalah lembaga penyelenggara tes masuk perguruan tinggi bagi calon mahasiswa baru.

Berada di bawah naungan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI, LTMPT merupakan satu-satunya lembaga penyelenggara tes perguruan tinggi berstandar di Indonesia.

Pelaksanaan UTBK oleh LTMPT memiliki keunggulan karena hasil tes kredibel, terstandar, dan nilai diberikan secara individu kepada peserta.

Dirangkum dari laman tersebut, berikut SMA dan MA terbaik di Sumbar berdasarkan rata-rata nilai UTBK yang bisa menjadi patokan bagi orang tua atau peserta didik dalam memilih sekolah. Dari 1000 sekolah terbaik di Indonesia ternyata ada sekolah tingkat SMA dan MA yang masuk 100 terbaik Dari provinsi Sumatera Barat.

SMA Negeri 1 Sumatera Barat

SMA Negeri 1 Sumbar yang terletak di kota Padang panjang terbilang sangat pesat peningkatan nilai UTBK nya. Tercatat peringkatnya naik sebanyak 34 peringkat. Dengan nilai UTBK mencapai 588,361 mengungguli SMAS ALLOYSIUS 1 Kota Bandung Jawa Barat.

SMA Negeri 1 Padang Panjang

SMA Negeri 1 Padang panjang juga mengalami pelonjakan peringkat di rangking UTBK 2021 ini. SMA Negeri 1 Padang panjang naik sebanyak 9 peringkat. Dengan nilai UTBK sebanyak 580,136 di bawah SMAS GONZAGA Jakarta.

Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendekia Padang Pariaman

MAN Insan Cendekia Padang Pariaman lebih gila lagi dari SMA N 1 Padang Panjang dalam peningkatan Posisi nya. Tercatat MAN Insan Cendekia Padang Pariaman naik peringkat sebanyak 86 peringkat. Tercatat nilat rata-rata UTBK Mencapai 579,010 di atas SMA 12 Jakarta.

Itulah 3 sekolah menengah atas dan Madrasah Aliyah terbaik di Sumatra barat yang masuk 100 besar nilai rata-rata UTBK 2021. Apakah 3 tersebut adalah sekolahmu?

Gusveri Handiko
Blogger Duta Damai Sumbar Tamatan Universitas Andalas Padang Menulis Adalah Salah Satu Cara Untuk Berbuat Baik

    Waw… 20 SMA di Sumbar Masuk Ranking UTBK 2021

    Previous article

    Teladan Moderasi Rasulullah

    Next article

    You may also like

    Comments

    Leave a reply

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    More in Berita